Tumbuh adalah bagian penting dalam organisasi untuk menjadi lebih baik. Badan Layanan Umum sebagai bagian dari organisasi pemerintah, tentu perlu tumbuh dan bergerak secara fleksibel untuk memenuhi kebutuhan dan pelayanan optimal kepada masyarakat.

Untuk menjaga daya tahan Badan Layanan Umum agar terus tumbuh dan memberikan pelayanan optimal tersebut, perlu adanya simplifikasi regulasi yang mudah dipahami. Regulasi tersebut tercermin dalam Peraturan Menteri Keuangan Nomor 129 tentang Pedoman Pengelolaan Badan Layanan Umum.

Bagaimana Peraturan tersebut mampu menjadi regulasi yang simple, akuntabel, efisien serta memberikan peningkatan terhadap tata kelola BLU?

Bagaimana bisa, lima belas Peraturan Menteri Keuangan terkait Badan Layanan Umum mampu menjadi satu Peraturan Menteri keuangan yang lebih komprehensif dan mampu menggapai substansi-substansi yang diperlukan oleh BLU?

Nah, buat yang penasaran langsung dengan hal tersebut, gabung aja di Webinar BLU 2020, BLU Tumbuh dan Menumbuhkan. Kamis, 22 Oktober 2020 pukul 13.00 WIB di YouTube channel DJPb.KemenkeuRI. BLU untuk Layanan Publik Lebih Baik.

#DitPPKBLU

#WebinarBLU2020

#BLUPROMiSe